Minggu, 31 Oktober 2010

Masyarakat Perkotaan dan Masyarakat Pedesaan. | POLA PIKIR yang BERBEDA

Banyak sekali perbedaan antara masyarakat perkotaan dengan masyarakat pedesaan. Contohnya saja dari segi pola pikir, masyarakat perkotaan dengan masyarakat pedesaan memiliki pola pikir yang berbeda.
Masyarakat Perkotaan memiliki pola pikir yang modern. Mereka berpikir secara intelektual dimana setiap masalah mereka menyelesaikannya dengan logika. Atau dengan hal-hal yang masuk di akal.
Sedangkan Masyarakat Pedesaan memilki pola pikir yang sedikit primitif. Mereka berpikir hanya dengan sekadarnya. Oleh karena itu Masyarakat Perkotaan dengan Masyarakat Pedesaan itu berbeda.
Ditambah lagi lingkungan hidup mereka berbeda. Kalau Masyarakat Perkotaan mereka terbuka dengan hal-hal yang baru. Jadi Masyarakat Perkotaan bisa menambah wawasan yang baru. Cara berpikir mereka pun jadi tambah luas untuk menangani suatu masalah.
Tapi tidak dengan Masyarakat Pedesaan yang tidak terbuka dengan hal-hal yang baru. Ini jadi mempersempit pola pikir mereka. Mereka jadi tidak bisa berpikir secara luas seperti Masyarakat Perkotaan.
Seharusnya Masyarakat Pedesaan bisa terbuka dengan hal-hal yang baru. Agar mereka juga tidak ketinggalan zaman yang ada. Walaupun mereka hidup di desa tapi sebaiknya mereka memiliki pola pikir yang intelektual juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar