Kegelisahan adalah rasa tidak tentram, selalu kuatir, tidak sabar, atau cemas. Kegelisahan terjadi apabila kita melakukan salah dan kita menjadi gelisah karena takut karena hal itu. Ada beberapa penyebab yang menjadikan orang gelisah atau cemas. Yaitu apabila kehilangan tahta, kuasa dan wanita.
Apabila seseorang kehilangan sesuatu tersebut pastinya orang itu akan merasakan gelisah atau cemas. Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengurangi rasa kegelisahan tersebut. Contohnya saja selalu tenang dalam berpikir dan bertindak, jangan ceroboh dan lakukan sebaiknya-baiknya dalam setiap hal.
Kegelisah juga bisa terjadi apabila kita ini kesepian. Kesepian adalah merasa sendiri, suasana sunyi. Kita juga merasakan gelisah apabila kita sendiri tidak ada yang menemani.
Didalam kegelisahan juga terdapat ketidakpastian sesuatu. Ketidakpastian adalah tidak adanya suatu kepastian dalam suatu hal. Ketidakpastian terjadi karena adanya beberapa hal tentunya.
Untuk mengatasinya adalah selalu berdoa yang terbaik, bertawakal selalu agar semua yang tidak pasti menjadi pasti dan jelas.
Yang pasti selalu tetaplah untuk tenang dalam berpikir dan bertindak agar tidak adalagi kegelisahn yang datang. Tenang selalu karena semua pasti ada jalan keluarnya. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar